Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Nasional » Didominasi Jemaah Wanita, BP Haji Siapkan Konsep Haji Ramah Perempuan Tahun Depan

Didominasi Jemaah Wanita, BP Haji Siapkan Konsep Haji Ramah Perempuan Tahun Depan

  • account_circle bantenpost.net
  • calendar_month Selasa, 29 Apr 2025
  • visibility 109
  • comment 0 komentar

JAKARTA, KOMPAS.com – Badan Penyelenggara Haji (BP Haji) bakal menyiapkan konsep haji ramah perempuan pada tahun depan, menyusul tingginya calon jemaah haji perempuan beberapa tahun terakhir. Berdasarkan data Kementerian Agama (Kemenag), jumlah jemaah haji yang berstatus ibu rumah tangga saja mencapai 57.000 orang. “Ini menjadi concern kami di Badan Penyelenggara Haji (BP Haji), agar pelaksanaan haji 2026 menjadi haji yang ramah perempuan, bukan cuma ramah lansia yang selama ini,” kata Wakil Kepala BP Haji Dahnil Anzar Simanjuntak dalam rapat kerja bersama Komisi VIII DPR RI di Kompleks Parlemen, Jakarta Pusat, Selasa (29/4/2025). Dahnil menuturkan, sejauh ini, pihaknya belum punya perencanaan matang terkait haji afirmasi terhadap perempuan.

Oleh karenanya, ke depan, BP Haji akan merekrut lebih banyak pembimbing ibadah haji perempuan, menyesuaikan pada karakteristik jemaah haji yang berangkat di tahun berjalan. “Terus terang, jumlah jemaah haji kita itu lebih besar jumlah perempuan. Agaknya perlu mulai dipikirkan pada periode-periode penyelenggaraan haji berikutnya itu adalah petugas, khususnya pembimbing ibadah perempuan,” ucapnya. Ia berharap, keberadaan petugas haji perempuan yang lebih banyak akan memberikan asistensi yang lebih baik.

“Supaya kemudian mereka mendapat asistensi yang lebih. Tidak dibimbing oleh pembimbing agama atau pembimbing ibadah yang laki-laki. Dan mereka akan lebih nyaman apabila pembimbing itu adalah perempuan,” jelasnya.

selengkapnya
https://nasional.kompas.com/read/2025/04/29/19174191/didominasi-jemaah-wanita-bp-haji-siapkan-konsep-haji-ramah-perempuan-tahun.

  • Penulis: bantenpost.net

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bongkar Bisnis Gelap di Perusahaan Logistik Terbesar Asal Jepang

    Bongkar Bisnis Gelap di Perusahaan Logistik Terbesar Asal Jepang

    • calendar_month Minggu, 15 Jun 2025
    • account_circle bantenpost.net
    • visibility 174
    • 0Komentar

    TANGERANG – Permainan ‘sulap’ dilakukan Kepala quality controL operasional dari PT Seino Indomobil Logistik (SIL), Apip kepada semua driver yang mobilnya sedang mengalami perbaikan. Biasanya kerusakan terjadi di wingbox dan mesin truk. Aturan yang dibuat perusahaan apabila unit rusak dilihat dari kerusakan unit dan waktu perbaikannya. Jika hanya satu Minggu maka driver diminta menunggu. Namun […]

  • Polemik Perjalanan Dinas Pemprov DKI dan Rindu Kota Paris

    Polemik Perjalanan Dinas Pemprov DKI dan Rindu Kota Paris

    • calendar_month Kamis, 22 Mei 2025
    • account_circle bantenpost.net
    • visibility 75
    • 0Komentar

    JAKARTA-Polemik Perjalanan Dinas Pemprov DKI dan Rindu di Kota Cinta atau Paris yang merupakan ibu kota dari negara Prancis telah menjadi sorotan di kota Betawi. Pasalnya, ada seorang istri dari Kepala dari Kepala Dinas Pariwisata DKI, Andhika Permata yang berangkat menuju pusat mode dunia itu sebagai delegasi tambahan dengan biaya yang dibebankan ke APBD DPA […]

  • 1.100 tabung gas elpiji 3 kilo.Dittipidter Bongkar Sindikat Penyelewengan Gas Subsidi

    1.100 tabung gas elpiji 3 kilo.Dittipidter Bongkar Sindikat Penyelewengan Gas Subsidi

    • calendar_month Kamis, 22 Mei 2025
    • account_circle bantenpost.net
    • visibility 71
    • 0Komentar

    Jakart JAKARTA-Direktorat Tindak Pidana Tertentu ( Dittipidter ) Bareskrim Polri, mengungkap 2 (dua) sindikat besar penyalahgunaan gas bersubsidi di wilayah Jakarta Utara dan Jakarta Timur. Adapun total kerugian Negara dari 2 (dua) kasus penyelewengan gas itu mencapai Rp16,8 miliar. Adapun pengungkapan sindikat penyelewengan ini dibongkar polisi di daerah Jakarta Utara dan Jakarta Timur. Dari 2 […]

  • Siapa Peserta Pendidikan Militer SMA Dedi Mulyadi? Ini Kriterianya

    Siapa Peserta Pendidikan Militer SMA Dedi Mulyadi? Ini Kriterianya

    • calendar_month Selasa, 29 Apr 2025
    • account_circle bantenpost.net
    • visibility 83
    • 0Komentar

    JAKARTA, KOMPAS.com – Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi mengungkap sejumlah kriteria anak nakal atau bermasalah yang akan mengikuti pendidikan militer. Hal tersebut disampaikannya usai rapat kerja bersama Komisi II DPR, Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), dan gubernur dari seluruh provinsi pada Selasa (29/4/2025). “Tukang tawuran, tukang mabuk, tukang main Mobile Legend yang kalau malam kemudian bangunnya […]

  • Mendikdasmen Akan Masukkan Mata Pelajaran Coding dan AI Sejak Kelas 5 SD

    Mendikdasmen Akan Masukkan Mata Pelajaran Coding dan AI Sejak Kelas 5 SD

    • calendar_month Selasa, 29 Apr 2025
    • account_circle bantenpost.net
    • visibility 89
    • 0Komentar

    Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikdasmen) baru-baru ini mengumumkan rencana strategis untuk memasukkan mata pelajaran coding dan kecerdasan buatan (AI) ke dalam kurikulum sekolah dasar, dimulai sejak kelas 5 SD. Kebijakan ini muncul sebagai respons terhadap perkembangan teknologi yang sangat pesat dan kebutuhan mendesak agar sistem pendidikan nasional mampu beradaptasi dengan era digital yang […]

  • Dugaan Korupsi Bansos DKI Rp2,85 Triliun Bikin Heboh

    Dugaan Korupsi Bansos DKI Rp2,85 Triliun Bikin Heboh

    • calendar_month Rabu, 2 Jul 2025
    • account_circle bantenpost.net
    • visibility 27
    • 0Komentar

    JAKARTA – Bau busuk dugaan korupsi bansos senilai Rp2,85 triliun mencuat tajam ke permukaan. Ketua Umum Kaukus Muda Anti Korupsi (KAMAKSI), Joko “Jojo” Priyoski, melontarkan desakan keras kepada Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dan Kejaksaan Agung (Kejagung) untuk mengobrak-abrik kasus pengadaan bantuan sosial DKI Jakarta tahun anggaran 2020. Menurut Jojo, skandal jumbo ini diduga menyeret nama-nama […]

expand_less