Gudang PT.Mulyono Kaya dan PT Sigma Mulia Terbakar
- account_circle Banten Post
- calendar_month Selasa, 6 Mei 2025
- visibility 24
- comment 0 komentar

Bantenpost-Kebakaran hebat melanda gudang milik PT Mulyono Kaya dan PT Sigma Mulia di Kampung/ Desa Dukuh, Kecamatan Cikupa, Kabupaten Tangerang, Selasa siang, 6 Mei 2025.
Dua perusahaan yang terbakar rersebut disebut memproduksi helm dan styrofoam. Asal api yang menjadi penyebab kebakaran masih diselidiki.
Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah atau BPBD Kabupaten Tangerang, Ujat Sudrajat menyebut, pihaknya mendapatkan laporan kebakaran sekitar pukul 14.15 WIB.
Petugas langsung mendatangi lokasi kejadian dan berupaya menjinakkan amukan si jago merah yang sudah membakar hampir seluruh bangunan dua gudang tersebut.
“Kita menerima laporan pukul 14.15 WIB.
Informasi sementara telah terjadi kebakaran dengan objek yang terbakar gudang produksi helm dan styrofoam. Awal mula api belum diketahui. Untuk sementara situasi merah sedang dalam penanganan,” kata Ujat Sudrajat.
- Penulis: Banten Post